UPDATE COVID-19 INDONESIA

Cara Daftarkan Blog ke Google Webmaster Tool Tahun 2020


Kakul.net, Memantau peningkatan dan perkembangan kesehatan blog adalah hal yang harus Anda lakukan sebagai pemilik blog. Kali ini admin akan berbagi tips kepada teman-teman semua tentang bagaimana cara daftar Google Webmaster tools.

Secara inti, peranan Webmaster tools adalah memonitor kondisi internal blog, seperti mendapatkan informasi tentang waktu perayapan Googlebot, memberitahu berbagai masalah yang muncul, dan banyak lagi  fitur-fitur yang terdapat didalamnya.

 

Pengertian Google Webmaster Tool


Google Webmaster Tool merupakan sebuah fitur yang dirancang khusus oleh Google untuk mempermudah penggunaan sebuah situs atau web di “area” mesin pencari. Dengan begitu, teman-teman semua akan lebih mudah memantau aktivitas situs kalian di dalam mesin pencari. Tentu saja tidak berbayar alias gratis hehe.

 

Manfaat Google Webmaster Tool


Manfaat dari Webmaster Tool adalah dapat digunakan untuk melihat website yang didaftarkan di mesin pencari Google Index, Crawl, Search Traffik, dan sebagainya. Berikut adalah manfaat yang diberikan dari Google Webmaster Tool yaitu:

 

1. Informasi Kinerja Situs

Bagaimana cara kalian agar bisa melihat secepat apa loading dari situs yang kita miliki? Nah salah satu caranya adalah dengan menggunakan Google Lab’s dari Webmaster Tool tentunya. Dengan menggunakan Google Lab’s kalian akan ditunjukkan seberapa cepat situs ketika diakses  banyak orang dibandingkan dengan situs lainnya. Kamu bisa melihat dari grafik history kecepatan juga.

 

2. Konfigurasi Blog

Fungsi berikutnya adalah untuk mengatur target geografis blog sesuai dengan tujuan yang ditarget seperti:
  • URL parameter 
  • Perubahan alamat, 
  • Pengaturan pengguna Google Webmaster Tool 
  • dan lain sebagainya.

 

3. Informasi Aktivitas Situs, seperti berikut :

  • Melihat URL aja saja yang sudah di index oleh Google
  • Melihat link yang lebih banyak di klik oleh pengunjung
  • Melihat grafik kesalahan Crawl, kesalahan server dan juga kesalahan URL
  • Melihat kesalahan Crawl oleh Google, kesalahan server dan juga kesalahan URL

 

Cara Daftar Google Webmaster


Baik sahabat kakul net, sekarang kita masuk pada topik utama. Yang pertama harus kalian lakukan adalah masuk ke halaman Google Webmaster Tools. Tampilan Google Webmaster Tools terbarunya akan tampak seperti pada gambar di bawah ini. 
Petunjuk Gambar : silahkan kalian klik "Mulai Sekarang"

Anda akan diminta login menggunakan Gmail. Saran saya, gunakan Gmail yang sama untuk blog kalian, Google Analytics, Webmaster, dan keperluan lainnya terkait blog Anda. Dengan begitu Anda tidak akan bingung me-manage akun yang terlalu banyak. Jika teman-teman sudah terdaftar bisa juga menggunakan "Tambahkan Properti" seperti gambar dibawah.


Langkah selanjutnya, kini Anda akan dihadapkan pada 2 pilihan cara daftar Google Webmaster ( dulu hanya satu pilihan saja ) yakni add Domain dan add URL Prefix.

Kalau di metode add Domain, Anda hanya cukup memasukkan nama domain Anda saja, ngga perlu pakai embel-embel Http, Https, ataupun Www karena nanti semuanya akan otomatis terintegrasi.

Baca Juga : Cara Agar Postingan Blog Muncul di Mesin Pencarian Google Tahun 2020

Kalau di metode URL Prefix harus banyak sekali yang harus dimasukkan satu per satu. Misalnya 
  • https://kakul.net
  • https://www.kakul.net
  • http://www.kakul.net
  • http://kakul.net. 
Keempatnya dimasukkan dan di verifikasi satu per satu.

Menurut admin, kita gunakan metode Add Domain saja seperti yang ada pada gambar dibawah ini.
Pada kolom kiri ( Domain ) teman-teman cukup masukkan domain Anda tanpa embel-embel apapun seperti contoh gambar di atas. Setelah memasukkan nama domain silahkan klik "Terus".

Anda akan dibawa ke halaman baru seperti yang ada pada gambar di bawah ini. Verifikasi bisa dilakukan hanya dengan via DNS Manager. Kalau add URL Prefix kan bisa melalui via HTML, Tag Manager, Google Analytics, dan pilihan lainnya. 
Silahkan klik Copy untuk menyalin kode verifikasi seperti contoh dibawah ini



Langkah terakhir, Anda harus memasukkan kode tersebut ke DNS Manager domain provider Anda. Jadi Anda harus membuka dashboard Client Area tempat Anda beli domain, seperti rumah web, domainesia, dan lain-lain.

Karena tempatnya kita beli domain beda-beda, bisa jadi tampilannya berbeda dan cara mengakses DNS Manager juga pasti berbeda-beda. Jadi solusinya Anda minta bantuan CS nya aja. Saya ngga jelasin disini ya.

Ok teman-teman sahabat kakul.net sampai disini tutorial tentang Cara Daftarkan Blog ke Google Webmaster Tahun 2020. Semoga saja artikel atau tutorial kali ini bisa bermanfaat untuk kita semua, sampai ketemu kembali di tutorial berikutnya.

Belum ada Komentar untuk "Cara Daftarkan Blog ke Google Webmaster Tool Tahun 2020"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel